WN–SOREANG: Untuk mendukung pencegahan wabah virus corona, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bandung secara gencar terus melakulan penyemprotan desinfectan di tempat fasilitas umum, terutama di perkantoran Pemkab Bandung, Soreang.
Upaya penyemprotan oleh petugas Markas PMI Kabupaten Bandung berlangsung sejak Jumat lalu, seperti Mesjid Agung Al Fathu, Sekertatiat PWI Kabupaten Bandung dan sejumlah fasilitas umum lainnya.
Senin pagi (23/3-2020), Markas PMI Kabupaten Bandung kembali melakukan penyemprotan desinfectan di Kantor Koperasi Repeh Rapih Kerta Raharja dan Supermarket Koperasi Repeh Rapih Kerta Raharja, dan Kantor Inspektorat Kompleks Pemkab Bandung, Soreang.
Markas PMI juga melakukan penyemprotan di perkantoran Lapangan Udara (Lanud) Sulaemàn, Margahayu.
“Dalam 14 hari ini kita akan terus melakukan penyemptotan di fasilitas umum, guna mendukung upaya antisipasi penyebaran virus corona, kata Agus Permadi, Ketua Markas PMI Kabupaten Bandung, saat melakukan penyemprotan di Kantir Koperasi Repeh Rapih Kerta Raharja.
Penyemprotan dilakukan, katanya, sesuai permintaan. Namun kata Agus Permadi, yang menjadi kendala kurangnya petugas, sehingga fasilitas yang dsemprot terbatas. Apalagi kantor yang akan diseprot jaraknya berjauhan.
“Petugas yang ada seluruhnya 14 orang dan saat penyemprotan dilakukan bergantian dengan jumlah petugas sebanyak empat orang,” kata Agus Permadi.
Menutut Agus, dalam sehari PMI hanya mampu melakukan upaya penyemprotan di empat fasilitas umum atau perkantoran.
“Kalau jaraknya berdekatan kita melakukan penyemprotan perhari bisa mencapai 10 kantor,” kata Agus.
Hal sama juga dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung. Petugas dari Dinas Kesehatan ini melakukan penyemprotan desinfectan di sejumlah perkantoran Pemkab Bandung, seperti di Gedung DPRD Kabupaten Bandung. *deddy